Aksi Kamisan: Dongeng Kala Pemilu?
Oleh: Ika Tri Mulyani
Ilustrasi: Nilta Maya Shofa
Dongeng identik dengan cerita fiksi yang dianggap tidak pernah terjadi. Namun, bagaimana jadinya jika aksi yang berusia 17 tahun ini disebut-sebut sebagai dongeng di kala pemilu?
Aksi Kamisan merupakan aksi menuntut pemerintah guna menyelesaikan kasus pelanggaran hak asasi manusia yang terjadi pada masa Orde Baru. Aksi diam yang kemudian dikenal sebagai Aksi Kamisan ini, dimulai pada 18 Januari 2007 dan dipelopori oleh Maria Katarina Sumarsih (ibu korban tertembak dalam Tragedi Semanggi I), Suciwati Munir (istri mendiang pegiat HAM), dan Bedjo Untung (perwakilan keluarga korban kekerasan dan ketidakadilan dalam peristiwa 1965-1966). Para peserta dan keluarga korban melakukan aksi damai dengan berdiri diam di depan Istana Negara set...