Pelantikan Bersama: Silaturahmi Kali Pertama
Oleh: Yoga Iswara Rudita Muhammad
“Saya yakin, kalau anak aktif di organisasi, kemampuannya beda dengan anak yang katakanlah (sekadar-red) ‘kutu buku’, jauh beda,” ujar Rektor Unsoed Achmad Iqbal.
Pukul 08.00 WIB (10/2), lobi lantai satu Gedung Rektorat (GR) Unsoed mulai dipenuhi mahasiswa yang mengenakan jaket almamater. Tampak puluhan kursi telah ditata sedemikian rupa, tak jauh dari pintu masuk utama GR. Di sebelah selatan barisan kursi dan sofa, sebuah antrean mahasiswa mengenakan jaket kuning emas tengah mengisi daftar hadir undangan.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, pelantikan pengurus setiap UKM tingkat universitas (UKM-U) yang biasanya dilakukan secara mandiri dan waktu pelantikan yang berbeda-beda, pelantikan pengurus UKM-U tahun ini dilaksanakan serentak ...