Tag: Beritaunsoed

Paslon vs Kotak Kosong, Ketua DLM Unsoed: Cukup Miris untuk Ukuran PTN
BERITA, KAMPUS, STRAIGHT NEWS

Paslon vs Kotak Kosong, Ketua DLM Unsoed: Cukup Miris untuk Ukuran PTN

Oleh: Lubna Azizah Pemilihan Raya (Pemira) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) 2024 kembali menghadirkan fenomena calon tunggal. Pasangan calon (paslon) Muhammad Hafidz Baihaqi, mahasiswa Hubungan Internasional angkatan 2021, sebagai calon Presiden BEM; dan Nahda Maysyaroh, mahasiswi Agroteknologi angkatan 2021, sebagai calon Wakil Presiden BEM harus berhadapan dengan kotak kosong pada ajang pemilihan presiden dan wakil presiden BEM 2024. Situasi yang telah berulang selama tiga tahun berturut-turut ini mencerminkan minimnya antusiasme mahasiswa terhadap dinamika organisasi kampus, sekaligus memunculkan kekhawatiran akan rendahnya partisipasi mahasiswa dalam politik kampus.  Soroti Kelesuan Politik Kampus Ketua Dewan Legislatif Mahasiswa (DLM) ...
Menentang Rezim Baru, Mahasiswa Adakan Mimbar Bebas
BERITA, STRAIGHT NEWS

Menentang Rezim Baru, Mahasiswa Adakan Mimbar Bebas

Oleh: Zahra Nurfitri Laila Foto: Zahra Nurfitri Laila Aliansi Mahasiswa Banyumas menggelar aksi unjuk rasa bertajuk ‘Satukan Rakyat, Bersiap Menghadapi Rezim Penindas yang Baru’ di depan Alun-alun Purwokerto pada Senin (21/10). Zisdan Salim selaku Koordinator Lapangan (Koorlap) mengungkapkan aksi ini adalah upaya melawan rezim Jokowi yang kini tengah bertransisi ke era Prabowo Subianto, terduga pelanggar Hak Asasi Manusia (HAM). Bertitik kumpul di Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), massa berangkat menuju titik aksi dengan dikawal oleh aparat kepolisian. Diikuti oleh sekitar 86 peserta berbusana serba hitam, massa memadati titik aksi yang bertempat tepat di depan Rita Supermall.  Aksi dibuka pada pukul 15.53 WIB dan dilanjutkan dengan orasi dari b...
Aksi Banyumas Adili Jokowi Berujung Dipukul Mundur oleh Aparat
BERITA, BERITA FOTO

Aksi Banyumas Adili Jokowi Berujung Dipukul Mundur oleh Aparat

Oleh: Ferry Aditya Ribuan demonstran membuat suasana memanas setibanya di depan gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Banyumas. Massa yang tergabung dalam Aksi Banyumas Adili Jokowi itu berisikan mahasiswa dan masyarakat Banyumas dari berbagai latar belakang universitas, himpunan, sampai organisasi. Aksi itu berisikan penyampaian aspirasi sekaligus orasi perlawanan terhadap pemerintah Indonesia atas pembangkangannya terhadap nilai-nilai luhur bangsa. Situasi yang kian memburuk, membuat aparat bersikap represif dan berakhir pembubaran massa aksi.
Aksi Laskar Soedirman Melawan: Lawan Pengkhianat Demokrasi 
BERITA, KAMPUS

Aksi Laskar Soedirman Melawan: Lawan Pengkhianat Demokrasi 

Oleh: Khofifah Nur Maizaroh Foto: Monica Merlyna Puspitasari Purwokerto, 23 Agustus 2024 – Laskar Soedirman Melawan menggelar aksi di depan Patung Kuda (UNSOED). Aksi ini berlangsung dari pukul 13.30 WIB hingga 14.26 WIB dan dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk dosen, guru besar, mahasiswa, alumni, serta warga setempat. Kegiatan ini bertujuan untuk menyatakan sikap tegas melawan pengkhianat demokrasi di Indonesia. Acara dimulai dengan orasi yang disampaikan oleh salah satu dosen, Tri Wuryaningsih. Dalam orasinya, ia mengajak semua peserta untuk bersatu dan semangat dalam memperjuangkan nilai-nilai demokrasi. Peserta kemudian menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, sebagai bentuk penghormatan terhadap negara. Suasana semakin emosional dengan adanya pembacaan sajak pu...
Carut Marut Pendidikan
PANTUN, SASTRA

Carut Marut Pendidikan

Oleh: Ahmad Fahri Sya’bani Ilustrasi: Linggar Putri Pembajeng Ke Korea Selatan beli nanasPenjualnya adalah Jungkook-nimMau menuju Indonesia emasDengan fasilitas pendidikan minim Ayah ibu sedang jalan-jalan Sedangkan aku tidak boleh keluarPendidikan diperjualbelikanUntuk mereka yang membayar Ke pasar tidak bawa duitKetika pulang bawa kasurMau belajar aja dipersulitDengan berbagai macam prosedur Jalan-jalan ke Pulau NiasSampai sana beli buahAnggaran pendidikan mau dipangkasKualitasnya masih rendah Ke pasar malam buat jalan-jalanBersama kekasih berdua-duaanPemerintah harusnya mencerdaskanBukan menyebarkan kebohongan Editor: Zahra Nurfitri Laila
Typing Maut Netizen Era Generasi Z
OPINI

Typing Maut Netizen Era Generasi Z

Oleh: Nurul Irmah Agustina Sadar atau tidak, generasi Z Indonesia tengah tenggelam dalam dunia maya yang dipenuhi typing maut netizen. Di era masa kini dengan dunia yang serba digital, telah banyak platform media sosial yang hadir sebagai suatu sarana komunikasi dan berbagi informasi. Media sosial menciptakan suatu ruang bagi setiap penggunanya untuk memberikan pandangannya secara bebas melalui komentar ataupun unggahan. Akan tetapi, kebebasan inilah yang bisa menciptakan fragmen gelap dalam lingkup media sosial. Salah satu yang marak terjadi saat ini adalah hate speech, yaitu komentar yang bersifat menghina, memprovokasi, menghasut, mencemarkan nama baik, dan yang mengandung makna negatif lainnya. Media sosial telah menjadi tempat berkembangbiaknya diskusi panas yang sering mengarah...
Daya Tampung Bertambah, Fasilitas Semakin Terbatas
BERITA, FEATURE

Daya Tampung Bertambah, Fasilitas Semakin Terbatas

Oleh: Nahla Nabila Auza Foto: Balqist Maghfira Xielfa Pada tahun ini, Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) mengumumkan akan membuka tujuh program studi baru. Kehadiran tujuh prodi baru tersebut lantas menimbulkan keraguan tersendiri untuk sebagian mahasiswa. Mereka mempertanyakan kesesuaian penambahan jumlah mahasiswa baru dengan ketersediaan fasilitas yang memadai, khususnya ruangan yang mampu menunjang kegiatan belajar mengajar dengan baik. Selain itu, mengenai keputusan pihak kampus yang lebih memprioritaskan pembukaan prodi baru alih-alih menyelesaikan persoalan fasilitas kampus yang belum tuntas dianggap belum tepat. Pada realitanya, masih banyak fasilitas yang perlu dibenahi untuk dapat menunjang kebutuhan mahasiswa selama proses kuliah. Pertimbangan dalam Membuka Prodi Ba...
Keefektifan Sertifikasi Halal dalam Mendukung Zona Kantin Halal Aman dan Sehat (KHAS)
BERITA, INDEPTH NEWS, KAMPUS

Keefektifan Sertifikasi Halal dalam Mendukung Zona Kantin Halal Aman dan Sehat (KHAS)

Oleh: Zahwa Sabila Rusydah Foto: Khofifah Nur Maizaroh Pihak Lembaga Pengabdian pada Masyarakat (LPPM) Unsoed saat ini masih menjalankan proses sertifikasi halal terhadap seluruh Kantin Fakultas Universitas Jenderal Soedirman. Pemberian sertifikasi ini bertujuan untuk membentuk ekosistem kantin yang halal, aman, dan sehat atau yang dicanangkan dengan nama zona KHAS. Guna mendukung zona KHAS ini, pemberian sertifikasi halal menjadi langkah awal sebagai bentuk pengklarifikasian kantin halal. Dalam proses pemberian sertifikasi ini, pihak LPPM Unsoed bekerja sama dengan PT Surveyor mengenai pemberian fasilitas selama proses sertifikasi ini berlangsung.  Terdapat dua jalur pendaftaran sertifikasi halal yaitu melalui jalur self declare yang tidak dipungut biaya dan melalui jalur re...
Hingar Bingar Kebijakan Remunerasi di Unsoed
BERITA, KAMPUS

Hingar Bingar Kebijakan Remunerasi di Unsoed

Oleh: Faiz Maulida Gambar: Logo Siremun Unsoed. Sumber: https://siremun.unsoed.ac.id/ “Saya minta kalian lihat dengan objektif siapa saja dosen yang sekarang masih sering membimbing skripsi buat mahasiswanya dan masih nerima kalian di tengah kesibukan kita,” ujar seorang dosen Fakultas Hukum yang enggan disebut namanya saat diwawancarai awak Sketsa pada Sabtu (28/10). Remunerasi universitas merupakan kebijakan yang terkait dengan pembayaran insentif kinerja sebagai Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum (PTN BLU) berupa gaji dan tunjangan yang diberikan kepada dosen atau tenaga kependidikan PNS, tidak hanya di Unsoed tapi di seluruh PTN. Sumber dananya berasal dari Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) seperti UKT mahasiswa, uang pangkal, dan sebagainya. Di lapangan, remunerasi...
Unsoedfess Sebagai Wadah Komunikasi dan Informasi Mahasiswa Unsoed
ARTIKEL

Unsoedfess Sebagai Wadah Komunikasi dan Informasi Mahasiswa Unsoed

Oleh: Desi Fitriani Gambar: screenshot akun @Unsoedfess1963 di X Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) pengguna Twitter atau sekarang disebut X, umumnya cukup mengenal akun autobase dengan nama pengguna @Unsoedfess1963 yang saat ini sudah memiliki lebih dari dua puluh sembilan ribu pengikut. Autobase X merupakan akun yang dijalankan untuk mengirim unggahan atau cuitan melalui akun tersebut, sehingga unggahan akan bersifat anonim.  Akun @Unsoedfess1963 terbentuk sejak April 2020. Founder dan Co-foundernya yaitu alumni mahasiswa Unsoed yang keduanya enggan disebutkan namanya itu menjelaskan bahwa mereka terpanggil untuk membuat akun ini karena melihat kampus lain yang sudah memiliki akun autobase kampus masing-masing. “Awalnya  itu karena rasa aneh aja, kampus ...